Pada hari senin, 24 febuari 2025, di halaman Kantor Wali Kota Metro, digelar apel perdana yang menandai dimulainya masa jabatan Wakil Wali Kota Metro yang baru, Dr. M. Rafieq Adi Pradana, dalam periode 2025-2030. Apel ini dihadiri oleh berbagai pejabat daerah, seperti kepala OPD, Lurah Se-Kota Metro termasuk lurah banjarsari Nila Kusumawati S.IP., M.Si., serta Aparatur Sipil Negara (ASN) yang menunjukkan antusiasme dan semangat tinggi menyambut perubahan dan kemajuan kota yang diimpikan.
Dalam sambutannya, Dr. Rafieq mengungkapkan komitmennya untuk bekerja keras bersama Wali Kota Metro, H. Bambang Iman Santoso, guna mewujudkan visi dan misi yang telah disusun untuk pembangunan Kota Metro ke depan. Beliau menekankan pentingnya kerjasama dan sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam membangun kota yang lebih baik, lebih maju, dan lebih sejahtera.
Acara ini menjadi simbol awal dari perjuangan dan kebersamaan yang diharapkan bisa membawa perubahan positif bagi seluruh warga Kota Metro. Dengan semangat kebersamaan dan kerja keras, diharapkan aspirasi masyarakat dapat terwujud, dan Kota Metro dapat semakin berkembang dalam segala aspek kehidupan.